Minggu, 16 Maret 2014



  1. Bisa nyanyi atau hobi karaoke? Ikutan LOMBA KARAOKE di NIHONFEST 2014 aja!
  2. Caranya?
  3. Mendaftarkan Nama dan nomor kontak yang bisa dihubungi ke CP Lomba Karaoke: 08978829529.
  4. Mempersiapkan lagu yang akan dinyanyikan yang kemudian dikirimkan ke budi.prakarsa@gmail.com
  5. Membayar biaya pendaftaran dan konfirmasi pendaftaran pada tanggal 19 hingga pukul 11.00 pada 21 maret 2014 di meja uketsuke Nihonfest 2014 di Gd IX FIBUI
     Jumlah peserta dibatasi hingga 15 peserta. Apabila kuota peserta sudah terpenuhi maka pendaftar berikutnya akan masuk dalam waiting list.
    Peserta yang terlambat mengirimkan lagu hingga waktu yang ditentukan maka akan dianggap gugur
    Peserta yang tidak melakukan konfirmasi dan membayar biaya pendaftaran hingga waktu yang ditentukan maka akan dianggap gugur

    • Peraturan Lomba karaoke :
    • 1. Lomba karaoke akan diselenggarakan pada hari Jumat 21 maret 2014 dan dimulai pukul 13.30 di auditorium gedung IX Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia
    • 2. Lagu disiapkan sendiri oleh peserta dan dikirim kepada panitia paling lambat H-2.
    • 3. Peserta diharapkan hadir paling tidak satu jam sebelum lomba dimulai.
    • 4. Peserta tidak diperkenankan membawa lirik ke atas panggung.
    • 5. Sound check dapat dilakukan pada jam 12.00-13.00.
    • 6. Peserta diberikan waktu durasi selama 7 menit untuk tampil (termasuk persiapan yang dibutuhkan di atas panggung).

  6. Kategori penilaian juri dilihat dari vokal, pelafalan, serta penampilan di atas panggung.
  7. Peserta yang terlambat ketika waktu tampil, akan diberi waktu tampil kemudian setelah nomor urut peserta terakhir.
  8. Pengumuman pemenang dilakukan pada Jumat 21 Maret 2014 pukul 17.00.
  9. Pemenang lomba adalah peserta yang telah ditetapkan sebagai pemenang oleh juri setelah melakukan diskusi bersama.
  10. Keputusan Juri tidak bisa diganggu gugat.
  11. Apabila ada hal lain yang belum tercantum pada peraturan ini, akan ditentukan kemudian oleh Panitia.
Yuk segera daftar sebelum kuota habis!

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Pāpuru - Pāpuru and Friend - Powered by JuniorRomance - Designed by MyrJr -